ionas kemayoran, Jakarta
ionas kemayoran, Jakarta
ionas kemayoran, Jakarta

Empat pengurus OSIS dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) SMP Al Kautsar mengikuti Kongres Ikatan Osis SMP Nasional (IONAS) II di Labschool Kebayoran, Jakarta selama empat hari, 2โ€”5 Maret. Mereka mendapat materi kepemimpinan dan keorganisasian dari para tokoh nasional seperti Ketua DPR Ade Komarudin, Mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan, Prof Arif Rahman, dan Sutradara Terkenal Garin Nugroho.

Kepala SMP Al Kautsar Sri Purwaningsih mengatakan kegiatan ini diikuti oleh 12 sekolah dari beberapa provinsi, diantaranya Lampung yang diwakili oleh SMP Al Kautsar, Jakarta, Balikpapan, Bangka, Belitung, Tanjung Pinang, Tanjung Pandan, Makasar, dan Bandung. โ€œIONAS ini dibentuk pada 2014 saat Temu Tokoh dan Osis tingkat nasional di Makasar, dan ini sudah berjalan yang kedua tahunnya,โ€ kata Sri Purwaningsih, Senin (7/3).

Menurut dia, empat siswa SMP Al Kautsar yang ikut yaitu Adzkia Tiara Paraditha (Ketua Osis), Almaida Putri A (Sekretaris Osis), dan Rahma Nasywa Suciati serta Hanif Zulfi Abdillah yang merupakan pewakilan MPK. Para siswa ini mendapatkan materi tentang kepemimpinan dan keorganisasian dari para tokoh nasional. โ€œIni sebuah kegiatan yang positif, kami berharap di tahun depan masih bisa berlanjut,โ€ ujarnya.

Siswa-Siswi anggota OSIS dan MPK SMP Al Kautsar peserta IONAS berfoto bersama Kepala Sekolah.
Siswa-Siswi anggota OSIS dan MPK SMP Al Kautsar peserta IONAS berfoto bersama Kepala Sekolah.

Sementara itu, Guru pembina Osis SMP Al Kautsar Agus Sugiarto memaparkan, pada hari pertama para peserta mengunjungi Ketua DPR Ade Komarudin. Di gedung perwakilan rakyat itu, para peserta mendapat materi tentang fungsi-fungsi DPR. Selain itu, Ketua DPR juga berpesan kepada para generasi muda Indonesia ini untuk ikut membangun bangsa melalui tugas dan fungsinya sebagai pelajar.

โ€œPeserta diminta giat belajar, tidak hanya di akademik, tapi juga dalam pembelajaran kepemimpinan seperti di organisasi Osis ini. Karena lewat wadah intra sekolah inilah jiwa kepemimpinan dan karakter-karakter pemimpin bisa dilatih dan ditumbuhkan,โ€ kata Agus.

Para peserta juga mendapatkan materi tentang Menjadi Generasi Emas yang disampaikan Prof Arif Rahman, materi tentang kepemimpinan dan organisasi dari mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan, serta materi tentang seni dan perfilman Indonesia dari Garin Nugroho.

โ€œDi Osis itu kan ada divisi kesenian, jadi para peserta juga mendapat pengetahuan tentang seni dan perfilman dari sutradara nasional Pak Garin Nugroho,โ€ katanya.

Menurut Agus, selama di Jakarta, para peserta tidak menginap di hotel atau wisma, melainkan di rumah para orangtua asuh. โ€œIkatan Osis ini cukup bagus, tidak hanya siswa, tapi para orangtua juga dilibatkan sebagai orangtua asuh,โ€ tuturnya.

Dia mengatakan, kegiatan IONAS memberi dampak positif bagi para siswa karena mendapatkan ilmu dan pengetahuan langsung dari para tokoh nasional. Bahkan, Ketua Osis SMP Al Kautsar Adzkia Tiara terpilih menjadi Sekretaris IONAS periode 20016โ€”2018.

“OSIS SMP Al Kautsar Ikuti IONAS di Labschool, Jakarta”

,


2 responses to “OSIS SMP Al Kautsar Ikuti IONAS di Labschool Jakarta”

  1. Sofyan Avatar

    Suatu kesempatan yg sangat berharga untuk dpt menimba ilmu tentang kepemimpinan, apalagi didapatkan dari para tokoh tokoh nasional. Khusus untuk redaksi ada beberapa kata atau kalimat yg lewat dari editing seperti perwakilan SMA seharusnya SMP, tahun periode 20016.
    Btw..this is good news. Good luck for us.

    1. smp-alkautsar Avatar

      terimakasih atas masukannya. Semoga Anak-anak kelak menjadi para pemimpin dan bisa berguna bagi lingkungannya. Amin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Search

Social Icons